Air kelapa merupakan salah satu minuman yang dapat membantu mengembalikan kebugaran dan kesegaran tubuh seseorang setelah mengeluarkan banyak keringat (dehidrasi). Sehingga tak ayal jika banyak produk yang dijual dipasaran menggunakan bahan baku air kelapa, produk ini menawarkan proses pengembalian cairan tubuh yang sangat singkat.
Manfaat Air Kelapa
Salah satu cara yang paling nikmat untuk meminum air kelapa adalah ketika matahari sedang terik-teriknya, apalagi jika ditambah dengan es, mantap deh pokoknya.
Nah tak hanya membantu seseorang untuk mengembalikan kebugaran tubuhnya saja loo, ternyata air kelapa memiliki segudang manfaat baik untuk kesehatan, kecantikan, maupun ibu yang sedang hamil.
Untuk kesempatan kali ini, pengincepathamil akan mencoba mengulas manfaat yang terkandung dalam air kelapa, manfaat ini ditunjukan khusus untuk ibu yang sedang mengandung/hamil, oke tak usah panjang lebar, berikut adalah 5 manfaat yang terkandung dalam air kelapa muda untuk ibu hamil:
1.Manfaat Dari Kandungan Elektrolit Alami
Adanya kandungan atau senyawa elektrolit alami dalam air kelapa muda dapat membuat ibu hamil untuk terhindar dari kekurangan cairan/dapat menghindari dehidrasi cepat. kenapa bisa begitu masa dengan elektrolit alami bisa membantu terhindar dari dehidrasi???
Hal ini dikarenakan kandungan isotonik alami serta eletrolit yang terdapat pada air kelapa muda seperti halnya kandungan cairan yang dibutuhkan oleh tubuh kita.Sehingga bagi anda yang sedang mengandung, disarankan untuk minum air kelapa ini, secara rutin.
2. Adanya kandungan Diuretik alami
Manfaat air kelapa untuk ibu hamil yang selanjutnya adalah dapat memperlancar proses buang air kecil/urin, serta dapat membantu anda yang sedang hamil untuk mempercepat pembersihan saluran kemih, hal ini dikarenakan adanya kandungan diuretik alami yang terdapat dalam air kalapa muda. Nah jika proses pengeluaran air kecilnya lancar, dan tuntas tentunya juga dapat memperlancar keluarnya zat-zat berbahaya seperti racun dari dalam tubuh.
3. Bermanfaat Untuk Anti Penyakit Alami
Air kelapa muda memang memiliki banyak sekali kandungan senyawa alami yang baik untuk kesehatan tubuh, Nah salah satu jenis kandungan yang bermanfaat khusus untuk ibu hamil itu bernama asam laurat, kandungan ini dapat membantu anda yang sedang hamil untuk menghindari berbagai penyakit yang sewaktu waktu menyerang tubuh. Adapun penyakit yang dapat dicegah dengan meminum air kelapa muda rutin setiap hari adalah herpes dan flu.
4. Membantu Memperlancar system Pencernaan
Manfaat Air kelapa juga sudah terbukti secara klinis adalah dapat memperlancar proses pencernaan dalam tubuh. Hal ini bukan hanya untuk ibu hamil saja, melainkan baik juga untuk anak-anak serta orang dewasa lainnya. Selama masa kehamilan, plasenta ibu hamil akan banyak menghasilkan hormon progesteron. hormon ini nantinya dapat memperlambat kerja lambung. Sehingga dengan mengkonsumsi rutin air kelapa muda dapat memperlancar kembali system pencernaan tubuh.
5. Air Kelapa Muda Meningkatkan HDL
Menurut penelitian yang dilakukan oleh para ilmuwan terkenal, air kelapa muda terbebas dari kolestrol/non kolestrol jahat. Bahkan air kelapa muda diyakini bisa membatu untuk meningkatkan HDL/kolestrol baik dalam tubuh anda.
Banyak juga bukan manfaat yang terkandung dalam air kelapa?? selain segar dan nikmat ternyata memiliki manfaat yang melimpah, selamat mengkonsumsi air kelapa, semoga bermanfaat.. ^_^.
Program cepat hamil, tips agar cepat hamil bagi anda yg pengin cepat hamil serta resep mudah hamil langsung dari ahli kandungan dr. Rosdiana Ramli SpOG
Kamis, 30 Juli 2015
Minggu, 12 April 2015
pengalaman hamil anak pertama
Salam netter, salam hangat untuk sobat netter semua.
Ketemu lagi nih sama aku setelah sekian lama aku gak online. Kali ini aku mau
berbagi kisah hidup atau pengalaman hidup aku sendiri khususnya yang berkaitan
dengan soal hamil. Sebenernya sih bukan pengalaman aku hamil tapi lebih
tepatnya pengalaman hidupku bersama istri ketika dia sedang hamil.
Baiklah kisah ini akan aku mulai dari awal pernikahanku,
aku menikah pada tanggal 7 November 2012 (hari Rabu, klo gak percaya cek aja
ndiri). Usiaku waktu itu 27 tahun dan istriku 20 tahun.
Setelah kami menikah, kami memutuskan untuk berangkat ke
Jakarta dan menyewa kontrakan untuk memulai hidup baru kami. Oiya waktu itu
saya memang sudah bekerja sebagai karyawan toko di Jakarta, dan istri saya pun
sudah bekerja. Sebagaimana orang-orang lain, kamipun sebagai pasangan
suami-istri yang masih baru menjalani hari-hari kami dengan penuh suka cita dan
kebahagiaan.
Seiring berjalannya waktu hari berganti hari, minggu
berganti minggu, bulan berganti bulan akhirnya kebahagiaan kami mulai terusik
dengan banyaknya pertanyaan dari saudara, kerabat, teman tetangga dan yang lain
yang menanyakan pertanyaan yang sama yaitu “istri kamu udah ngisi apa belum?”
atau “kapan nih punya momongan?”, dan pertanyaan lain yang senada. Awalnya kami
menanggapinya biasa saja, dan selalu menghadapinya dengan senyum. Tapi lama-
lama jadi kepikiran juga, sampai usia pernikahan kami 4bulan belum ada
tanda-tanda kehamilan (padahal usahanya rajin hampir tiap hari hehehehe).
Apalagi pada saat itu kami dapt kabar bahwa teman dan juga ada kerabat kami
yang kebetulan menikahnya berbarengan dengan kami hanya beda hari saja, dan
mereka sudah langsung hamil. Ada perasaan iri, cemas dan khawatir jadi satu,
tapi Alhamdulillah istriku orangnya sabar dan selalu berfikir positif, mungkin
memang belum saatnya kami diberi amanah tersebut.
Singkat cerita akhir bulan maret 2013 istri saya telat
datang bulan, saat itu saya sangat senang karena berharap kalo istri saya
hamil. Esok harinya saya belikan alat tes kehamilan untuk cek apakah positif
hamil atau tidak. Sengaja saya belikan alat tesnya yang harganya mahal biar
lebih akurat. Ketika pagi hari setelah dites kami harus merasa kecewa sekali
karena ternyata hasilnya negative. Istri saya sempat sedih dengan hasil
tersebut, tapi saya berusaha untuk menenangkannya dan terus memberinya semangat
agar tetap sabar dan tawakal. Kami pun menjalani kehidupan kami seperti biasa
lagi.
Akhirnya setelah sekian lama menanti, apa yang kami
harapkan datang juga. Akhir bulan April istri saya telat datang bulan, dan
seperti biasa saya pun segera membelikan alat tes kehamilan (tapi x ini saya
beli yg murah saja coz trauma beli mahal2 tphasilnya negative hehehe), dan
setelah dites sungguh diluar dugaan hasilnya ”POSITIF”. SUBHANALLAHHH…
kami sangat bahagia sekali sampai kami berdua meneteskan air mata, meskipun
sebenarnya masih ada keraguan di hati saya apakah ini benar-benar positif hamil
atau tidak. Untuk meyakinkannya akhirnya kami pun memeriksakannya ke bidan dan
ternyata memang benar bahwa istri saya hamil.
Apakah sobat mau tahu bagaimana perasaan seorang suami
ketika tahu bahwa istrinya positif hamil untuk yg pertama kalinya….? Tanya sama
aku. Rasnya tuh kayaa..hmmm…kayaaa… uhmmmm… kaya gimana yach, pokoknya gak bisa
diungkapkan dengan kata-kata. Pokoknya SESUATU
PAKE BANGET LAH… mungkin untuk kali ini itu saja dulu
pengalaman yang seru yang bisa aku bagikan kepada sobat semua, mudah-mudahan
bisa ada hikmahnya, amiin. Insya’Allah nanti akan aku sambung lagi ceritanya,
yaitu waktu aku menjalani hari-hari selama masa kehamilan istriku, banyak hal
yang ingin aku ceritakan tapi nanti yach.. bersambung dulu.
Buat sobat yang baru nikah atau yang sudah lama nikah dan belum berhasil hamil, saran aku sich tetep sabar dan terus berusaha diiringi doa kepada Tuhan YME agar segera diberi momongan. Maksimalkan juga usaha sobat dengan mencari tahu informasi bagaimana agar supaya bisa cepat hamil. Baik itu dengan cara bertanya kepada orang atau saudara yang sudah punya anak tentang tips agar cepat hamil atau juga denga membaca artikel tentang tips cara cepat hamil, baik melalui buku-buku atau via internet. Jika sobat ingin mencari referensi buku yang bagus yang membahas tentang tips cara cepat hamil, aku rekomendasikan buku “PANDUAN LENGKAP CARA CEPAT HAMIL” yang ditulis oleh dr. Rosdiana Ramli,SpOG. Buku tersebut membahas tentang tips cara cepat hamil yang mana sudah terbukti secara klinis membantu meningkatkan kemungkinan hamil. Sobat bisa mendapatkan buku ini bersama denga PAKET HAMIL yang bisa dipesan lewat blog aku ini, klik aja formpemesanan diatas. Ok itu saja saran dari aku semoga bermanfaat buat sobat semua. Jangan lupa bantu share yach biar manfaat blog ini bisa tersebar luas ke banyak orang. Thanx and CU :)
Langganan:
Postingan (Atom)